Email adalah Platform Digital Marketing Terbaik

Last updated on December 8

Konsennn..trasi… ambil handphonemu, cek inbox SMS-mu…. Pasti message terakhir adalah tawaran KTA atau promo lainnya. Gak perlu jadi mentalist sekelas oom Dedi untuk bisa nebak kayak begono. Ya, SMS pernah berjaya dan menggantikan peran email ketika awal booming telepon genggam yang menggantikan pager sekitar 15 tahun yang lalu. Ingat ya, namanya telepon genggam, bukan mobile device atau boro-boro smartphone.(Digital Marketing – jakarta 2015)

Namanya telepon genggam, karena kehebatan alat ini adalah telepon yang saking kecilnya jadi bisa digenggam. Hebat kannn?!

Kehebatan lainnya adalah bisa berkirim pesan tanpa harus nelpon operator. Tuh!
Dulu kalo mau kirim pesan lewat pager mesti telpon operator trus bilang mau kirim pesan apa. Nanti si operator akan kirim pesan ke nomor pager tujuan. Nah dengan hadirnya telepon genggam, hal itu bisa kita lakukan sendiri. Kewreen..

Digital Marketing
Kalo kamu tau ini apa, masa lalumu keren abis

Karena kemampuannya mengirim dan menerima pesan secara mobile, maka SMS menjadi fitur utama dari sebuah telepon genggam. Email kalah pamor, karena gak praktis. Segala bentuk promosi melalui email tidak lagi dilihat sebagai hal yang efektif.

Sekarang era smartphone, free WIFI, dan mobile broadband dengan biaya yang semakin murah. Pertanyaannya menjadi, kapan kamu terkahir SMS-an?

Berkoneksi dengan teman melalui text telah tergantikan oleh Social Media Micro Blogging seperti Twitter, atau Chatting platform seperti WhatsApp. Bagaimana dengan personalized promotion? Masih pake SMS?

 

Era Kebangkitan Email Marketing

Saat ini adalah era membuka email di smartphone dan menghapus SMS yang masuk. Keunggulan SMS dalam hal personalized promotion telah dapat dilakukan oleh email, bahkan dalam format yang jauh lebih menarik dan interaktif.
Email marketing kini semakin sexy. Kita kini dapat melakukan polling, A-B testing, mencatat statistic, personalized content, dan banyak hal lainnya melalui email, termasuk menjangkau target market secara mobile.

Statistik engagement melalui email marketing juga semakin meningkat. Selama 5 tahun berkecimpung di email marketing service, data menunjukkan bahwa open rate telah meningkat tajam dari 5-7% menjadi lebih dari 20% secara rata-rata di segala industri. Forward rate meningkat dari 7-10% menjadi lebih dari 15%.

Menurut Email Marketing Census 2015 yang dilakukan oleh  econsultancy.com, email memiliki ROI yang terbaik dari semua digital channel. Sales yang dihasilkan melalui channel email marketing pada tahun 2014 meningkat menjadi 28%, dari 18% di tahun 2013. Data ini mengalahkan SEO yang efektifitasnya dinilai turun 8% (disinyalir akibat fenomena ‘not provided’ keyword)

Digital Marketing

Dengan komunikasi marketing yang baik, email dapat menjadi pilihan metode marketing yang efektif. Namun sama halnya dengan platform lain di digital channel yang terus bertumbuh, pendekatan dan strategy yang tepat harus tetap dilakukan oleh digital agency untuk menjamin ROI yang tinggi.

Salam

Recent Post

Krisno Wisnuadi Written by:

A seasoned digital practitioner with more than 12 years of progressive experiences in the Creative and Digital industry, serving as Designer, Game Designer /Programmer, Web Analyst, Project Manager, Creative Development Manager, Head of Online Services, and Managing Director.